Math Blog & Mix Content

Wednesday, September 19, 2018

Arkeolog Mesir Temukan Sphinx Kecil dari Era 300 SM

Arkeolog Mesir telah menemukan sebuah patung Sphinx yang diperkorakan berasal dari era Ptolemaik. Patung khas kebudayaan Mesir kuno itu ditemukan saat para arkeolog sedang mengeringkan kuil.

Arkeolog Mesir Temukan Sphinx Kecil Era 300 SM di Kuil Kom Ombo

Dikutip dari Detik.com, Selasa (18/9/2018), Sphinx tersebut ditemukan pada kuil yang terletak di Kota Aswan bagian selatan. Patung itu terbuat dari batu pasir dan masih terlihat relatif utuh.

Kementerian Barang Antik Mesir memperkirakan patung itu berasal dari era Ptolemaik. Era Ptolemaik di Mesir eksis sekitar 3 abad sebelum masehi. Era Ptolemaik berakhir hingga pendudukan bangsa Roma di Mesir sekitar pada 30 SM.

Sphinx yang baru ditemukan di Kom Ombo.

Patung makhluk mistis Mesir yang baru ditemukan ini berukuran relatif kecil dengan lebar 28 cm dan tinggi 38 cm. Dilansir BBC, kuil tempat Sphinx itu ditemukan bernama Kom Ombo. Kuil Kom Ombo dibangun pada masa pemerintahan Ptolemy VI.

Ukuran sphinx yang baru ditemukan ini jauh lebih kecil dibanding patung berbentuk serupa di kompleks Piramida Giza.
Sphinx di Giza adalah yang paling terkenal karena ukurannya yang besar yakni tinggi 20 meter dan panjang 57 meter dan diperkirakan dibangun pada masa kekuasaan Khafra, raja dari dinasti keempat yang memerintah pada 2558 SM sampai 2532 SM.

No comments:

Post a Comment